Terik Panas Menyengat Tak Turunkan Semangat ASN 2021 Lapstrinuka Ikuti Kegiatan Pembaretan

    Terik Panas Menyengat Tak Turunkan Semangat ASN 2021 Lapstrinuka Ikuti Kegiatan Pembaretan

    Cilacap – Setelah resmi dilantik oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah A. Yuspahrudin bulan Maret silam, sebanyak 203 tunas Pengayoman ASN 2021 UPT Se-Nusakambangan menjalani tradisi pembaretan, Selasa (16/5/23). Kegiatan apel pembukaan dilaksanakan di Pelabuhan Sodong Nusakambangan.

    Bertindak sebagai Pembina Apel, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Besi, Sulardi. Dalam arahannya beliau menegaskan bahwa tradisi pembaretan ini merupakan tradisi yang sudah ada di UPT Nusakambangan dengan tujuan untuk membina fisik dan mental serta sebagai ajang untuk mempererat rasa kekeluargaan antar petugas di wilayah Nusakambangan.

    Kegiatan diawali dengan longmarch dari pelabuhan Sodong sampai Pantai Permisan dengan jarak tempuh kurang lebih 25km. Di sepanjang perjalanan para ASN 2021 ini dibekali materi di setiap UPT sebagai tempat persinggahan. Kegiatan longmarch berakhir di pantai Permisan untuk selanjutnya dilaksanakan upacara prosesi pembaretan.

    Senja di pantai Permisan menambah khidmatnya pelaksanaan upacara pembaretan. Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Koordinator Wilayah Nusakambangan, Mardi Santoso. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan bahwa pembaretan ini dilakukan untuk membentuk ASN Kemenkumham yang berintegritas, memiliki jiwa korsa yang tinggi, serta memiliki fisik dan mental yang tangguh.

     Prosesi  Pembaretan dimulai pukul 17.00 WIB dan dilaksanakan secara simbolis kepada 7 perwakilan ASN 2021 yang disematkan langsung oleh Korwil Nusakambangan diikuti dengan Kepala UPT se-Nusakambangan. kegiatan ditutup dengan yel-yel ASN 2021 dan sesi foto bersama.

    kemenkumhamjateng kemenkumhamri ayuspahruddin
    Harun Halis Wonowijoyo

    Harun Halis Wonowijoyo

    Artikel Sebelumnya

    Mantan Narapidana Terorisme, Ucapkan Ikrar...

    Artikel Berikutnya

    Manfaatkan Pojok Baca, Klien Bapas NK Tertarik...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Sambut Natal Penuh Kedamaian, WBP Lapas Besi Ikuti Ibadah Bersama Yayasan Pelayanan Kasih Bethesda
    Optimalisasi Pembinaan Pemasyarakatan Melalui Litmas Awal dan Lanjutan Hasil Kerjasama Lapas Karanganyar dan Bapas Nusakambangan
    Lengkapi Sarpras Pendukung, Lapas Besi Siapkan IPAL Klinik Pratama
    Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Arahkan Pelaksanaan Panen Raya dan Penyerahan Bantuan Sosial Serentak Serta Launching Inkopasindo
    Kolaborasi Lapas Karanganyar dan Bapas Nusakambangan untuk Litmas Awal dan Lanjutan Demi Pembinaan Optimal
    Bangun Harmoni dan Strategi, Lapas Besi Ikuti Webinar Refleksi Akhir Tahun 2024 & Resolusi 2025
    Lengkapi Sarpras Pendukung, Lapas Besi Siapkan IPAL Klinik Pratama
    Optimalisasi Pembinaan Pemasyarakatan Melalui Litmas Awal dan Lanjutan Hasil Kerjasama Lapas Karanganyar dan Bapas Nusakambangan
    Program Ketahanan Pangan di Lapas dan Rutan Jawa Tengah Diharapkan Meningkatkan Kesejahteraan Narapidana dan Mendukung Proses Rehabilitasi
    Ketua Pengadilan Tinggi Jawa Tengah dan Ketua Pengadilan Negeri Cilacap Lakukan Peninjauan ke Lapas Karanganyar
    Kolaborasi Lapas Karanganyar dan Bapas Nusakambangan untuk Litmas Awal dan Lanjutan Demi Pembinaan Optimal
    Komandan Regu Pengamanan LP Pasir Putih Cek Perlengkapan Sarana Inventaris
    Kantor Imigrasi Cilacap Terima Kunjungan Biro SDM Sekjen Kemenkumham Dalam Rangka Monev Pembinaan Kepegawaian
    Peran Penting Penjaga Pintu Utama Lapas Kembangkuning
    Datangi Lapas Permisan, Pembimbing Kemasyarakatan Laksanakan Litmas Perubahan Pidana bagi Narapidana
    Langkah Preventif: Upaya Kemenkumham Jateng dan BPK dalam Mencegah Gangguan Kamtib di Ujung Barat Pulau Nusakambangan

    Ikuti Kami